BEM-UMM Sukses Menggelar Malam Puncak Penutupan Bina Desa 2022

Rabu, 06 Juli 2022 04:35 WIB   Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang

Malang, 6/07/2022 - Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang melalui Kementerian Sosial (Kemensos) sukses Menutup kegiatan Bina Desa 2022 yang bertemakan “Optimalisasi Potensi Desa Sebagai Upaya Meningkatkan Kesejahteraan dan Sinegritas Masyarakat“.  Kegiatan Bina Desa 2022 ini sudah berlangsung satu bulan lamanya  berlokasi di Desa Giripurno Kec. Bumiaji Kota Batu. Dengan terlaksananya rangkaian kegiatan Bina Desa melalui program-program pemberdayaan masyarakat ini diharapkan dapat memberi dampak yang positif baik bagi para mahasiswa yang telah berperan aktif dalam pengembangan desa melalui program pengabdian kepada masyarakat dan membantu mengatasi permasalahan pendidikan, kesehatan, dan lingkungan yang dihadapi masyarakat Desa Giripurno.

Kegiatan Bina Desa 2022 yang sudah dilaksanakan sejak (27/05) ditutup dengan acara puncak Giripurno Award diadakan pada (06/07) dimulai pukul 19.00 ini berlangsung sangat meriah. Acara dibuka dengan Menyanyikan lagu Indonesia Raya, Sang Surya dan bacaan do’a dilanjutkan dengan tarian tradisional dari Forum Anak. Acara Giripurno Award kali ini selain mengundang masyarakat Desa Giripurno juga dihadiri oleh beberapa tokoh penting yaitu Bapak Aditya Prasaja.S.STP,M.AP. selaku Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Dr. Nur Subeki, ST., MT selaku Wakil Rektor III UMM , Bambang Hari Suliyan , S.STp. selaku Kepala Kecamatan Bumiaji beserta jajarannya , Kepala Desa Giripurno Bapak Suntoro beserta Perangkat Desa, Harissudin selaku Ketua Umum BEM UMM dan Ketua Radhia Tani PT. Crowde.

Harisuddin selaku Presiden Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang menyampaikan ucapan banyak terimakasih kepada warga Desa Giripurno yang telah memberikan kesempatan bagi BEM UMM untuk mengadakan program di Desa Giripurno. ”Saya berterimakasih kepada Bapak Kepala Desa Giripurno yang telah memberikan kesempatan untuk kami mengadakan Kegiatan Bina Desa ini.”

Dilanjutkan dengan pemaparan beberapa program kerja yang sudah dilaksanakan oleh BEM UMM “Progam progam yang sudah terlaksana dalam kegiatan Bina Desa  yakni, Bidang Pendidikan Ekonomi Kreatif yang telah melaksanakan Program Pembinaan Produksi Pengolahan Eco-Enzim bersama Ibu KWT, Workshop Digitalisasi UMKM 4.0, Program Pemberdayaan UMKM Pemanfaatan Hasil Tanaman Toga dengan Mengoptimalkan Skill Berbudidaya dan Proses Pascapanen. Bidang Sosial Lingkungan yang telah berhasil melaksanakan Sosialisasi Tanaman Toga bersama Ibu-Ibu PKK, Lomba Senam Sehat, Village Clean Up dan Rumah Herbal (Budidaya tanaman toga, lomba tanaman hias, dan bersih lingkungan), Giripurno Fun: Bersama Forum Anak ( Mengasah kreatifitas dan keaktifan remaja di Desa Giripurno). Bidang Pendidikan juga telah mengadakan program Remaja Tangguh: Mental Tangguh dan Sopan Santun bagi remaja Desa Giripurno, Penyuluhan Sosial Media dan Petani Milenial, Penyuluhan Narkoba (Bersama BNN, Forum Anak Desa, SMP Negeri 06 Giripurno) dan Penyuluhan Pernikahan Dini (Bersama Kemenag). Diharapkan beberapa program yang sudah terlaksana tersebut dapat memberi dampak positif bagi Desa Giripurno,” ungkap Harisuddin.

Pada sambutanya Dr. Nur Subeki, ST., MT selaku Warek III Universitas Muhammadiyah Malang sekaligus Pembina BEM UMM mengungkapkan “Program yang telah disampaikan BEM UMM adalah bagaimana kita mengikuti proses dunia yang sangat modern ini dengan melaksanakan beberapa kegiatan salah satunya workshop digitalisasi yang dibutuhkan oleh masyarakat agar Desa Giripurno ini menjadi Desa Digital. Pada zaman 70-an keadaan masyarakat lebih miskin, tetapi mereka bangkit dengan cara pengembangan ekonomi yang baik, memperkuat pemasaran daerah agar tetap bisa memenuhi kebutuhan hidup. Dengan turun lapangnya anak BEM ini menggambarkan bahwa kampus juga memiliki organisasi di antaranya ada Presiden Kampus, Kementerian Kampus dengan adanya organisasi ini ialah sebagai para aktivis mahasiswa kampus yang mengembangkan ide-ide digitalisasi untuk membangun sinergi yang baik di zaman modern saat ini sehingga dapat memberi dampak yang positif bagi lingkungan sekitar.” tutur beliau.

”Saya berterima kasih kepada mahasiswa UMM yang telah membantu Desa Giripurno menumbuhkan kembali program penanaman tanaman toga yang semula hilang kini eksis kembali, dan membuat desa kembali hijau berseri. Desa Giripurno sendiri adalah desa dengan komoditas utama yaitu sayur-sayuran. Untuk itu saya berharap Desa Giripurno ini dapat menjual hasil panennya hingga ke luar daerah maupun ke luar negeri nantinya. Selain dalam sektor pertanian, Desa Giripurno juga dikenal dengan tempat wisatanya yang indah. Saya berharap dengan ilmu yang ditinggalkan oleh teman-teman mahasiswa ini nantinya dapat digunakan untuk memajukan dan mensejahterakan masyarakat Giripurno,” ungkap Kepala Desa Giripurno.

Kegiatan yang diadakan kurang lebih satu bulan lamanya ini juga mendapatkan apresiasi dari Ibu Walikota Batu walaupun beliau berhalangan hadir saat penutupan kegiatan ini beliau menitipkan pesan yang disampaikan oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana. “Saya berterima kasih kepada mahasiswa UMM yang telah membuat program ini. Saya harapkan program ini dapat berkelanjutan untuk membangun desa. Tidak lupa saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu dalam menyukseskan kegiatan ini. Saya berharap program dapat menjadi contoh bagi generasi muda selanjutnya. Dan tidak lupa juga, dalam perkembangan teknologi 4.0 mempelajari dunia digital dinilai sangatlah penting untuk menunjang segala aspek kehidupan,” tutur Bapak Aditya Prasaja.S.STP,M.AP.

Acara dilanjutkan dengan mengumumkan beberapa pemenang dari lomba yang telah diadakan melalui program-program Bina Desa yakni Lomba Videografi dan Fotografi, Giripurno Fun, Village Clean Up dan Senam Sehat.  Para pemenang lomba diberikan penghargaan berupa sertifikat dan beberapa hadiah menarik lainnya. Kegiatan ini berlangsung sangat meriah dengan adanya hiburan akustik dan soloist lalu ditutup dengan doa.

Salah satu warga Desa Giripurno pun juga mengucapkan banyak-banyak terimakasih kepada BEM UMM karena adanya kegiatan ini dapat meningkatkan semangat warga desa. “Terima Kasih BEM UMM telah mengadakan kegiatan Bina Desa Ini yang sangat berkesan baik, apalagi kita semua disini baru saja mengawali kegiatan pasca covid-19. Kami sangat senang dengan program-program kegiatan BEM UMM di Desa kami sekali lagi saya ucapkan terimakasih sudah bergabung dan support giat kami semoga sukses dan barokah,” tutur Ibu Siti setelah kami wawancarai seusai kegiatan.

“Terima Kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam kegiatan Bina Desa ini. Banyak hal yang dapat kita peroleh dari kegiatan ini, semoga nantinya dapat bermanfaat baik bagi diri kita dan lingkungan sekitar kita. Apa yang sudah kita laksanakan disini merupakan sebuah usaha untuk menciptakan kesejahteraan sosial bagi masyarakat sekitar. Semoga banyak nantinya dari generasi muda yang dapat mencontoh dari apa yang sudah kita lakukan untuk memberdayakan masyarakat desa yang masih butuh bantuan untuk kemajuan desa. Terima Kasih juga saya ucapkan kepada warga Desa Giripurno semoga apa yang sudah kami lakukan dapat memberi dampak positif bagi masyarakat setempat,”’ ungkap Wirayuda Damar selaku Ketua Pelaksana. (Penulis : Putri Dwi Lestari Prodi KS FISIP)

 

Galeri Foto

 

 

 

  

 

Shared: